Back

Persaudaraan Setia Hati Terate Peduli Musibah Banjir Bandang Batu

UKM PSHT ITN Malang galang dana untuk banjir bandang Kota Batu. (Foto: Istimewa) 


Malang, ITN.AC.ID – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), Institusi Teknologi Nasional (ITN) Malang turut prihatin dengan bencana banjir bandang yang terjadi di Kota Batu pada awal November 2021 yang lalu. Hal ini mendorong PSHT Kampus Biru dan PSHT Cabang Malang Kabupaten mengadakan aksi Peduli Musibah Banjir Bandang Batu.

“Kami tergerak untuk membantu warga Batu yang tertimpa banjir bandang. Warga PSHT Cabang Malang Kabupaten yang di dalamnya juga PSHT ITN Malang bersama-sama melakukan penggalangan dana di beberapa titik keramaian,” ujar Ketua UKM PSHT ITN Malang, Aldi Risaldi saat dihubungi lewat sambungan WhatsApp, Selasa (16/11/2021).

Secara serentak penggalangan dana PSHT Cabang Malang Kabupaten dilakukan pada Minggu (07/11/2021). UKM PSHT ITN Malang mengumpulkan donasi di pertigaan GPA Karangploso Malang. Selain dekat dengan Kampus 2 ITN Malang, lokasi tersebut juga ramai lalu lalang kendaraan.

Baca juga : Pesilat Putri ITN Malang Raih Juara 1 Nasional di Yogyakarta

Menurut Aldi, hasil penggalangan dana selain diberikan ke warga terdampak di Kota Baru, untuk warga sedang dirawat di rumah sakit, dan juga akan dibagikan kepada warga di wilayah Kota Malang yang rumahnya rusak akibat banjir khususnya di bantaran Sungai Brantas. Dana hasil penggalangan sudah didistribusikan pada Jumat (12/11/2021) yang lalu.

“PSHT dikenal dengan persaudaraannya, maka jika ada saudara yang terkena musibah PSHT akan memberikan bantuan,” katanya. (me/Humas ITN Malang)

Copyright - PERKUMPULAN PENGELOLA PENDIDIKAN UMUM DAN TEKNOLOGI NASIONAL - ITN MALANG - Powered by - PUSTIK 2023