Back

ITN Malang akan Miliki Ikon Baru Berkonsep Milenial, Moderen, dan Kekinian

Ir. Kartiko Ardi Widodo, MT Ketua P2PUTN memberikan harapan yang besar terhadap dibangunanya Pintu Gerbang Kampus II ITN Malang. (Foto: Yanuar/Humas)


 

Sebentar lagi Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang akan memiliki ikon baru. Yaitu pintu gerbang kampus II dengan konsep milenial yang lebih moderen dan kekinian siap dibangun. Diawali dengan groundbreaking atau membuka tanah untuk peletakan batu pertama menjelang buka puasa bersama di kampus II ITN Malang pada Jumat (10/5/19). Acara yang berlokasi di gerbang utama pintu masuk kampus II ini dihadiri oleh, ketua dan pembina P2PUTN, Rektor ITN Malang Dr.Ir. Kustamar, MT beserta jajarannya, serta civitas academica ITN Malang.

“Hari ini pelaksanaan groundbreaking atau buka tanah untuk peletakan beton pertama,” kata Ir. Kartiko Ardi Widodo, MT Ketua Perkumpulan Pengelola Pendidikan Umum dan Teknologi Nasional (P2PUTN).

Menurut ketua yayasan yang sekaligus dosen Teknik Elektro S-1 ini, gerbang dibangun dengan konsep milenial dengan mengedepankan teknologi, pendidikan karakter yang dinamis sesuai visi misi lembaga. “Pintu gerbang lama akan diubah menjadi berjiwa milenial dan berkonsep nasional sebagai ciri khas lembaga. Jadi, karakter nasional diwujudkan di pintu gerbang nantinya,” imbuh Kartiko.

Gerbang yang mulai dibangun ini direncanakan selesai pada empat bulan kedepan, sehingga saat ajaran baru sudah bisa difungsikan. Sementara di bagian belakang dilengkapi dengan bangunan-bangunan sebagai ruang pameran untuk mengekspos kemampuan lembaga. Sedangkan bagian paling atas dibuat outdoor untuk spot selfie berketinggian 5-8 meter dengan pemandangan sekitar kampus II ITN Malang.

“Setelah ini kami akan bergerak membangun bangunan berkonsep kewirausahaan, sehingga semua civitas academica bisa berkontribusi di sana,” katanya.

Pintu gerbang ITN Malang kampus II memang strategis, berada di Jalan Raya Karanglo KM 2 Malang. Gerbang nantinya akan memiliki layar segitiga sebagai wujud tridharma perguruan tinggi. Sebagai instansi pendidikan, gerbang memiliki layar berjumlah empat sebagai simbol pilar nasional, Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI, dan UUD 45.

 

Ketua dan pembina P2PUTN, Rektor ITN Malang beserta jajarannya, serta civitas academica ITN Malang foto bersama di depan gerbang kampus II sebelum dibongkar. (Foto: Yanuar/Humas)
Ketua dan pembina P2PUTN, Rektor ITN Malang beserta jajarannya, serta civitas academica ITN Malang foto bersama di depan gerbang kampus II sebelum dibongkar. (Foto: Yanuar/Humas)

 

“Layar itu kalau dilihat sangat dinamis, sebagai simbol ombak yang dinamis menghadapi tantangan ke depan. Harapannya dengan masuk (ke ITN Malang) ini kita menjadi dinamis. Sebagai jiwa pendidik juga berpegang teguh pada tridarma perguruan tinggi, siap menapak menuju arah milenial generasi muda Indonesia,” terang Kartiko.

Istimewanya wajah baru gerbang kampus biru ini didesain oleh tim arsitektur ITN Malang dibawah komando Ir. Didiek Suharjanto, MT., dosen Arsitektur berserta tim.“Struktur gerbangnya baja, dilengkapi dengan susunan pipa baja yang kami artikan sebagai multikultur dan milenial, kami menonjolkan futuristik sesuai era sekarang,” ujar Didiek. Bangunan akan bersinergi dengan gerbang, memiliki tiga lantai yang diperuntukkan untuk galery dan paling atas untuk spot selfie. (mer/humas)

Copyright - PERKUMPULAN PENGELOLA PENDIDIKAN UMUM DAN TEKNOLOGI NASIONAL - ITN MALANG - Powered by - PUSTIK 2023