Back

“Menatapmu” Menjadi Foto Terbaik dalam Pameran Forum Komunikasi Fotografi Malang

Aditya Irvandani, anggota UKM FORMAT ITN Malang besama foto terbaiknya di Pameran FORKOM FM. (Foto: Istimewa)

“Menatapmu” foto hitam putih hasil jepretan Aditya Irvandani, ini berhasil menjadi foto terbaik dalam pameran Forum Komunikasi Fotografi Malang (FORKOM FM). Foto tersebut dipamerkan pada Kamis-Sabtu, (4-6/4/19) di Gedung Dewan Kesenian Malang (DKM) Kota Malang. Foto anggota UKM Fotografi Mahasiswa Teknik (Format) Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang ini dipamerkan bersama 73 foto dari 16 UKM se-Malang Raya.

FORKOM FM sendiri merupakan komunitas fotografi yang menghimpun 16 ukm/lso di Kota Malang. “Pameran FORKOM FM ini ikut memeriahkan ulang tahun Kota Malang ke 105,” ujar Aditya saat dihubungi humas ITN beberapa waktu lalu.

Foto hitam putih berukuran 4274 x 2848 cm karya mahasiswa Teknik Informatika tersebut membidik kemeriahan Tahun Baru Imlek di Kelenteng Eng An Kiong, Kota Malang. menangkap moment saat kesenian barongsai sedang beraksi di hadapan masyarakat, dengan latar belakang bangunan kelenteng. Terlihat barongsai sedang berdiri di atas papan kayu yang tinggi, dengan menghadapkan wajahnya ke atas. Sedangkan penonton di bawahnya kompak memandang ke arah barongsai.

“Saya sendiri belum pernah memfoto barongsai sebelumnya. Dan ketika saat itu ada kesempatan, tiba-tiba ada keinginan untuk memotret pertunjukan barongsai tersebut,” kata Aditya. (me/humas)

Copyright - PERKUMPULAN PENGELOLA PENDIDIKAN UMUM DAN TEKNOLOGI NASIONAL - ITN MALANG - Powered by - PUSTIK 2023