Back

PT Malindo Intitama Raya Jaring Alumni ITN Malang Lewat Campus Hiring

Isman Halis, Manajer HRD PT Malindo Intitama Raya menjelaskan company profile PT Malindo Intitama Raya kepada peserta campus hiring.


Malang, ITN.AC.ID – Pusat Karir Institut Teknologi Nasional Malang (ITN Malang) bersama PT Malindo Intitama Raya menggelar campus hiring. Sebanyak 43 peserta yang mendaftar berasal dari alumni ITN Malang dan beberapa alumni dari kampus lain. Campus hiring diselenggarakan di Ruang Pusat Karir, Kampus 1 ITN Malang, Minggu (25/08/2024).

PT Malindo Intitama Raya (MIR) yang berlokasi di Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur merupakan perusahaan yang bergerak di bidang furniture manufacture. PT Malindo Intitama Raya merupakan salah satu anak perusahaan PT Cahaya Buana Group (CBG) yang telah mengantongi ISO 9005 – 2015. Dipastikan perusahaan memenuhi standar kualitas mutu internasional yang akan menjamin kepuasan pelanggan, jaminan kualitas produk dan proses, serta meningkatkan kinerja karyawan dan produktivitas perusahaan.

Perlu diketahui, sebelumnya ITN Malang dan PT Malindo Intitama Raya telah menjalin kerja sama pada Maret 2024 lalu. Salah satu poin kerja sama adalah pada pengembangan karir bagi lulusan ITN Malang.

Isman Halis, Manajer HRD PT Malindo Intitama Raya menjelaskan, PT Malindo Intitama Raya memiliki banyak jenjang karir atau peluang karir. Campus hiring kali ini mereka membuka kesempatan bagi lulusan ITN Malang untuk bekerja pada teknisi maintenance atau teknisi perawatan, admin sparepart, dan programmer IT.

“Kami bergerak di manufaktur seperti mesin injection molding, dan mesin-mesin khususnya untuk lemari plastik. Ini sesuai dengan lulusan ITN dari jurusan teknik. Kebutuhan kami memang banyak dari teknik. Sebenarnya lowongan lainnya juga banyak. Seperti sales, supervisor sales, admin marketing, dan lain-lain,” jelas Isman saat ditemui di sela-sela rekrutmen.

Baca juga:Kembangkan Kompetensi Mahasiswa dan Lulusan, ITN Malang Gandeng PT Malindo Intitama Raya

Lebih lanjut dijelaskan, peserta harus melewati beberapa tahapan rekrutmen. Setelah seleksi administrasi dan wawancara, peserta yang lolos campus hiring kemudian akan melewati tahapan seperti bertemu dan wawancara dengan user, psikotes, wawancara dengan factory manager, dan terakhir negosiasi salary (gaji).

Wawancara peserta campus hiring ITN Malang dengan tim PT Malindo Intitama Raya.

Menurut Isman dengan merekrut alumni ITN Malang harapannya SDM yang didapat sesuai dengan syarat kualifikasi yang dibutuhkan. Yakni, untuk teknisi maintenance minimal harus bisa electrical memahami listrik dan mesin, serta problem solving. Untuk admin sparepart lebih ke penguasaan administrasi dan faham jenis-jenis sparepart. Sedangkan programmer IT membutuhkan SDM yang bisa memprogram web maupun desktop, minimal faham bentuk coding.

“Kami mempunyai program membuat website untuk mempermudah HRD. Jadi, data-data nantinya tidak memakai paper lagi namun semua berbentuk digital (paperless). Makanya kami mencari SDM-SDM yang sesuai kompetensinya,” bebernya.

PT Malindo Intitama Raya mensyaratkan pelamar memiliki pengalaman minimal satu tahun. Untuk fresh graduate yang mendaftar akan dilihat dari kemampuan kompetensi dan skill. Hal ini bisa dilihat dari pengalaman selama kuliah, saat mengikuti praktek kerja lapang (PKL), dan lain sebagainya.

“Kami menemukan beberapa kali (di CV) secara kompetensi bagus, tapi saat diuji tidak paham, skill-nya tidak sesuai. Ini menjadi catatan bagi kami,” ungkapnya.

Baca juga : Percepat Lulusan Terserap Industri, Pusat Karir ITN Malang Gelar Campus Hiring Bersama HPI-Agro

Salah satu alumnus ITN Malang yang sudah bekerja di PT Malindo Intitama Raya adalah Samsul Arif, alumnus Teknik Kimia angkatan 2011. Samsul Arif merupakan supervisor produksi. Ia ikut datang ke campus hiring ITN Malang mendampingi Isman Halis.

“Kami berharap adik-adik alumni ITN Malang bisa bergabung di PT Malindo. Bisa apply lewat campus hiring atau lewat platform lain. Kesempatan berkarir di PT Malindo jangan disia-siakan, karena banyak sekali jenjang karir yang bagus,” katanya. (Mita Erminasari/Humas ITN Malang)

 

 

Copyright - PERKUMPULAN PENGELOLA PENDIDIKAN UMUM DAN TEKNOLOGI NASIONAL - ITN MALANG - Powered by - PUSTIK 2023