Back

Datangkan Juri dari Jakarta, Band Competition Menggebrak ITN Malang

Mahasiswa Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang adu talenta bermusik dalam ajang band competition di ruang Hidrolika kampus I, Jumat (4/1/19). Gelaran menyambut dies natalis ITN Malang ke-50 ini tidak hanya mendatangkan juri dari Kota Malang, namun juga dari Jakarta.

Ada dua lagu bebas yang harus ditampilkan di hadapan juri, selain jingle ITN Malang sebagai lagu wajib. “Mereka (mahasiswa) sudah bagus bisa dan berani mengaransemen lagu. Memang masih ada yang harus dibenahi dalam membawakan musik maupun sebuah lagu. Tapi semuanya membutuhkan proses,” ujar Deodato Mahardhika, dari yayasan Musik Kita Anak Negeri, Jakarta.

Menurut Dika biasa disapa, untuk lomba kali ini yang dinilai pada ketepatan waktu, harmonisasi, skill, penguasaan panggung serta aransemen. “Kalau manggung di acara kompetisi memang beda, harus bisa menghibur penonton,” ucapnya

Untuk itu Dika menyarankan peserta perlu memperdalam belajar skill musik dan vokal, dengan banyak mencari referensi. “Jam terbang juga perlu ditambah, sehingga mahasiswa yang ikut kompetisi nantinya tidak berhenti di sini (band competition) saja, namun bisa berlanjut mengembangkan skill bermain musiknya,” lanjutnya.

 

Datangkan Juri dari Jakarta, Band Competition Menggebrak ITN Malang
Datangkan Juri dari Jakarta, Band Competition Menggebrak ITN Malang

 

Gelaran band competition ini mendapat sambutan dari mahasiswa ITN Malang semua angkatan. Cendekia Satcha Aulia, vokalis Planowgronic mengungkapkan rasa senangnya bisa ikut berpartisipasi dalam kompetisi ini. Ada dua lagu bebas yang ia nyanyikan yakni Just and Illusion (Julia Zahra) dan Marilah Kemari.

Meskipun jadwal latihan berbenturan dengan libur natal dan tahun baru, tapi group band yang semua personelnya dari mahasiswa Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (Planologi) ini mampu membawakan semua lagu dengan baik. “Kami mendadak saat membuat group band setelah semua (anggota) masuk (kuliah). Jadinya hanya mempunyai waktu empat kali latihan,” ungkap mahasiswi angkatan 2018 ini. (me/humas)

Copyright - PERKUMPULAN PENGELOLA PENDIDIKAN UMUM DAN TEKNOLOGI NASIONAL - ITN MALANG - Powered by - PUSTIK 2023