Back

Mahasiswa Hindu ITN Malang Adakan Bakti Sosial di Tiga Kota

Ketua IMHD ITN Malang, Gede Ngurah Surya Kencana (dua dari kanan) bersama anggota IMHD membagikan masker dan nasi bungkus di seputar taman kota Singaraja, Bali, Minggu (26/9/2021). (Foto: Istimewa). 


Malang, ITN.AC.ID – Mahasiswa hindu Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang mengadakan bakti sosial di tiga kota, yakni, di Kota Denpasar dan Singaraja Bali, serta di Kota Malang. Mahasiswa yang bergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Ikatan Mahasiswa Hindu Dharma (IMHD) melakukan kegiatan ‘IMHD Peduli Gerakan Tanggap Pandemi’ dengan membagikan masker dan nasi bungkus gratis kepada warga di tiga kota.

“Kami melakukan kegiatan di tiga kota, Denpasar, Singaraja Bali, dan Kota Malang, karena pengurus dan anggota IMHD banyak yang berdomisili di kota tersebut. Tiga tempat ini target bakti sosial serta dana yang dimanfaatkan sama. Jadi, anggota bisa melakukan kegiatan di daerahnya masing-masing tanpa terkendala akses harus ke Malang. Kami bisa berkontribusi di daerah kami masing-masing,” kata Ketua IMHD, Gede Ngurah Surya Kencana saat dihubungi lewat sambungan whatsapp, Rabu (29/9/2021).

Baca juga : Mahasiswa Kristen ITN Malang Bagi-bagi Nasi Kotak di Alun-Alun dan Pasar Besar

Menurut Surya sapaan akrab dari Ketua IMHD ITN Malang, dari ketiga kota tersebut diambil lokasi di titik keramaian. Kota Denpasar mengambil tempat di lapangan Renon, Singaraja di seputaran taman kota, dan Kota Malang dilakukan di sepanjang jalan depan Kampus ITN Malang dan Universitas Brawijaya.

Mahasiswa Hindu ITN Malang membagikan nasi bungkus dan masker di jalan sekitar kampus ITN Malang. (Foto: Istimewa)

Masing-masing wilayah secara serempak membagikan 100 nasi bungkus dan 10 box masker kepada warga yang membutuhkan, khususnya yang terdampak pandemi, Minggu (26/9/2021). Sasarannya tukang parkir, pedagang kaki lima, ojek online, dan lain sebagainya. Warga yang mendapat bantuan benar-benar diseleksi. Tidak asal diberikan kepada warga yang sedang melintas di jalan.

“Tujuan kegiatan kami untuk meringankan beban masyarakat dari dampak pandemi. Sampai-sampai anggota kami ada yang membagikannya di malam hari, saat para pedagang berjualan. Karena ada cerita para pedagang disaat pandemi ini kadang sampai tidak laku jualannya,” imbuh mahasiswa Teknik Industri S-1 ini berharap, kegiatan IMHD dapat bermanfaat dan membantu masyarakat yang terdampak pandemi. (mer/Humas ITN Malang)

Copyright - PERKUMPULAN PENGELOLA PENDIDIKAN UMUM DAN TEKNOLOGI NASIONAL - ITN MALANG - Powered by - PUSTIK 2023