
PT Santos Jaya Abadi (SAJ) Gelar Walk-in Interview di ITN Malang, Targetkan Lulusan Berkualitas
PT Santos Jaya Abadi (SAJ) menggelar walk-in interview di ITN Malang.
Malang, ITN.AC.ID – PT Santos Jaya Abadi (SAJ) produsen kopi terkemuka di Indonesia menggelar walk-in interview di Institut Teknologi Nasional Malang (ITN Malang). Difasilitasi oleh Pusat Karir ITN Malang walk-in interview digelar di Aula Kampus 1 ITN Malang, Rabu (12/03/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaring sumber daya manusia (SDM) berkualitas, terutama dari lulusan teknik. PT Santos Jaya Abadi adalah perusahaan manufaktur kopi terbesar di Indonesia yang beroperasi di bawah nama Kapal Api Group. Perusahaan ini memproduksi berbagai minuman, termasuk kopi, sereal, dan permen.
Antonia Dyah, Asisten Officer SAJ mengatakan, walk-in interview kali ini hanya diperuntukkan bagi kandidat yang lolos seleksi administrasi. Dari 120 undangan yang disebar, 85 kandidat hadir, sementara sisanya akan dijadwalkan ulang. “Kami akan me-review berkas para kandidat dalam 1-2 minggu ke depan,” ujar Antonia.
SAJ memilih lokasi di ITN Malang bukan tanpa alasan. SAJ selama ini melihat rekam jejak alumni ITN yang dinilai memiliki performa kerja yang baik. Selain itu, jurusan-jurusan di ITN Malang dinilai relevan dengan kebutuhan perusahaan saat ini.
“Beberapa kandidat dan karyawan baru kami sebelumnya adalah alumni ITN Malang. Kami menilai performa kerja mereka baik. Makanya salah satu kampus yang kami sasar adalah ITN Malang, dan kebetulan jurusan di sini relevan dengan kebutuhan kami saat ini,” jelasnya.
Baca juga:Lulusan ITN Malang Kompeten Pada Uji SKK dan Siap Berkiprah dalam Dunia Kerja
Saat ini, SAJ sedang membuka banyak lowongan di bidang maintenance, teknisi, operator produksi, engineering, dan building maintenance untuk lulusan teknik mesin dan elektro. Selain itu, lulusan teknik kimia juga dibutuhkan untuk posisi quality assurance dan quality control. SDM tersebut untuk penempatan di plant Sidoarjo, bila nanti sudah terpenuhi akan ditempatkan di Karawang dan Semarang.
Suasana walk-in interview PT Santos Jaya Abadi (SAJ) di ITN Malang.
“Untuk kriteria SDM salah satunya kami menginginkan kandidat yang bisa mengikuti tren dan dinamika yang cukup cepat di dunia industri,” ungkap Antonia.
Harapan SAJ adalah mendapatkan kandidat yang mau terus belajar, cepat beradaptasi, dan mau berkembang. Tahapan rekrutmen di SAJ meliputi pengisian data diri melalui website, tes online, wawancara HR, wawancara user, atau panel (HR dan user), dan penawaran kerja bagi kandidat yang lolos.
“Kami berharap alumni ITN bisa terus mengembangkan diri. Bukan hanya dari segi softskill teori saja tapi juga prakteknya, karena di area industri saat ini kami juga menyasar kandidat-kandidat yang sudah ready bekerja. Mereka seyogyanya memiliki pemahaman teori, praktek, juga memiliki attitude yang baik, bersedia diasah dan dikembangkan, serta bisa berkolaborasi dengan partner kerja,” tandasnya.
Walk-in interview tidak hanya diikuti oleh lulusan ITN Malang saja, namun juga lulusan dari kampus lain. Salah satunya adalah Adis alumnus Teknik Elektro, Politeknik Negeri Malang (Polinema). Dia mendapatkan informasi walk-in interview dari unggahan sosial media Pusat Karir ITN Malang. Adis melamar pada posisi engineer. Setelah interview dia diminta menunggu pengumuman maksimal 14 hari kerja.
“SAJ ini merupakan perusahaan bagus dan terkenal di Indonesia. Kalau interview tadi saya ditanya mengenai pribadi, dan pengalaman kerja. Harapannya mendapatkan hasil yang memuaskan dan bisa melanjutkan ke proses berikutnya,” katanya. (Mita Erminasari/Humas ITN Malang)