Back

Perluas Wawasan dan Implementasi Keilmuan, Mahasiswa Teknik Lingkungan Kunjungi Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang

Mahasiswa Teknik Lingkungan S-1 ITN Malang memantau aplikasi watergems di Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang bersama Direktur Teknik Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, Ir Ari Mukti MT (jilbab merah muda), Kamis, 23 Juni 2022. (Foto: Istimewa)


Malang, ITN.AC.ID – Memperluas wawasan, dan mengimplementasikan keilmuan, mahasiswa Teknik Lingkungan S-1 Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang mengunjungi Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, Kamis, 23 Juni 2022 lalu. Dikemas dalam HMTL (Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan) Goes To Company  (HGTC) 2022, ke 12 mahasiswa angkatan 2019 dan 2020 ini disambut oleh Direktur Teknik Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, Ir Ari Mukti MT.

Memang tepat Teknik Lingkungan ITN Malang berkunjung ke perusahaan daerah air minum. Pasalnya bidang kajian teknik lingkungan berkaitan erat dengan penyelamatan lingkungan hidup yang terdiri dari air, tanah, udara, dan kesehatan lingkungan. Seperti tema yang mereka angkat Implementation of Environmental Engineering.

“Tujuan kegiatan ini untuk memperluas wawasan, pengimplementasian keilmuan teknik lingkungan khususnya di bidang pengolahan, dan pendistribusian air minum di kota Malang,” kata Richard Hizkia, Ketua HMTL ITN Malang, saat dihubungi lewat sambungan whatsapp, Selasa (28/6/2022).

Baca juga : Lulusan Terbaik Teknik Lingkungan Angkat Permasalahan Daerah Sikka

Di Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang mahasiswa melihat langsung proses pengolahan air minum mulai dari sumber air, pengolahan air, dan pendistribusian ke pelanggan. Mahasiswa mempelajari ilmu tentang rekayasa air minum. Seperti sistem penyediaan air minum, perencanaan bangunan pengolahan air minum, dan lain-lain. Dipelajari juga tentang rekayasa air buangan. Meliputi cara penyaluran air buangan, perencanaan, konstruksi, serta operasi dan pemeliharaan bangunan pengolah air limbah, termasuk saluran air kotor, saluran air hujan, dan sebagainya.

Mahasiswa Teknik Lingkungan S-1 ITN Malang foto bersama Direktur Teknik Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, Ir Ari Mukti MT (jilbab merah muda), bersebelahan dengan dosen Teknik Lingkungan ITN Malang Sudiro, ST, MT, dan Richard Hizkia, Ketua HMTL ITN Malang (*).

Tidak hanya proses di lapangan, mahasiswa juga diajak ke ruang monitoring untuk melihat proses pendistribusian air bersih dengan menggunakan aplikasi watergems. Aplikasi ini memantau secara langsung guna mengetahui kondisi hidrolis jaringan perpipaan. Selanjutnya mahasiswa diajak mengunjungi beberapa tempat, seperti bak reservoir (bak penampungan air bersih sebelum didistribusikan), laboratorium proses analisis air, serta tak ketinggalan ke tower yang menjadi icon dari Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang.

“Sangat bermanfaat bagi kami. Karena dengan begitu, kami jadi mengetahui lebih banyak ilmu baru dengan cara terjun langsung ke lapangan (tour field). Namun, sayangnya hanya 12 mahasiswa yang ikut. Di Perumda masih ada pembatasan pengunjung akibat pandemi,” kata Richard.

Goes To Company ke perusahaan air minum ini mendukung beberapa mata kuliah. Seperti perencanaan sistem penyediaan air bersih, perencanaan bangunan pengolah air bersih, plumbing- instalasi, dan instrumentasi, serta kimia lingkungan karena ada proses analisis.

Baca juga : Cerita Tiga Mahasiswa Teknik Sipil S-1 Ikuti Program Magang MBKM di Proyek Pembangunan Tower PDAM Kota Malang

“Semoga kedepannya semakin banyak perusahaan yang bisa kami dikunjungi, dan tidak membatasi peserta kunjungan. Karena dengan berkunjung ke perusahaan kami banyak mendapat ilmu lapangan teknik lingkungan. Serta dapat menjalin relasi mahasiswa maupun institusi dengan perusahaan tersebut,” tandasnya. Kunjungan HMTL ke Perumda Air Minum Tugu Tirta didampingi oleh dosen Teknik Lingkungan ITN Malang, Sudiro, ST, MT. (Mita Erminasari/Humas ITN Malang)

Copyright - PERKUMPULAN PENGELOLA PENDIDIKAN UMUM DAN TEKNOLOGI NASIONAL - ITN MALANG - Powered by - PUSTIK 2023